Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE

Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE

Pameran kolaboratif antara Pusat Kebudayaan Korea dari Kedutaan Besar Republik Korea untuk Republik Indonesia dengan Asosiasi Galeri Seni Rupa Indonesia diadakan di Art Space:1, Art:1, Jakarta. Pameran ini menampilkan 25 karya perupa dari Korea dan juga Indonesia. Karya spektakuler yang dikurasi oleh Jeong-ok Jeon & Rifky Effendi ini menuang banyak apresiasi positif pengunjung pada pembukaan Art Exhibition 21 Agustus 2015.

Mazzers bisa melihat Art Exhibition ini secara langsung yang bertempat di Art:1, Jl Rajawali Selatan Raya No. 3 Jakarta, Gratis!! Lihat, nikmati dan pahami karya – karya yang luar biasa.

Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTUREBanyak karya yang menarik disini, salah satunya adalah “Cloud Face” by: Shinseungback Kimyonghun. Kita bisa mendeteksi alogaritma wajah manusia yang tertangkap di “Cloud Face”. Teringat saat kita melihat awan dan menebak bentuk yang terbentuk. Mazzers bisa melihatnya dengan durasi yang cukup lama, dan juga terdapat kursi untuk beristirahat sambil melanjutkan pandangan tetap pada karya Shinseungback Kimyonghun. Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE
Karya yang lebih menarik lagi adalah karya dari Satria Ibnoe “Memendam Diam Diam Memendam”, Disana terdapat 3 cat dengan warna yang berbeda dan pengunjung diajak untuk dapat menorehkan cat kedalam media yang sudah disiapkan.

IMG_Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE9107Adapun makna dari karya Satria Ibnoe adalah:

“Hidup di lingkungan dimana hampir semua orang ingin bersuara, seringkali beberapa orang mumilih untuk diam. Diam belum tentu menerima, tapi itu mungkin adalah observasi yang dipendam. Dalam hal ini, apakah diam itu bisa disebut emas? ‘diam itu emas’ mungkin memang indah dalam rangkaian kata. Bagi saya emas terlalu indah dan megah untuk kata ‘diam’. Sementara kalau putih, kapan pun pendaman itu ‘meledak’, dapat dihias selayaknya bidang kosong.” Satria Ibnoe – Memendam Diam Diam Memendam

 

Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE
Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTUREMedia Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE
Media Installation Art Exhibition, NEW.FUTUREMedia Installation Art Exhibition, NEW.FUTURE

Photo: @andreashumala